Field Report
PETROLEUM GEOLOGY COURSE
November 6-7th 2013
1. Nama Kegiatan :
Petroleum Geology Course
2. Tujuan Kegiatan :
- Untuk mengetahui genesis geomorfologi delta
- Untuk mengetahui karakteristik batupasir pada lingkungan pengendapan delta
- Untuk mengetahui karakteristik batuan bawah permukaan berdasarkan data well log
- Untuk bisa menginterpretasi data well log
3. Peserta :
Kegiatan ini diikuti oleh 30 mahasiswa, dan 2 dosen Prodi Teknik Geologi Universitas Negeri Gorontalo.
4. Penyelenggara :
SM-IAGI Universitas Negeri Gorontalo.
5. Course :
“Exploration, Production Oil & Gas”
Oleh : Avicenia Darwis (Senior Manager Production Geologist, SKKMigas)
“Sandstone: Deltaic Reservoir & Well Log Analysis”
Oleh : Bhaskara Aji (Production Geologist, SKKMigas)
6. Pelaksanaan
Kegiatan Petroleum Geology Course ini terlaksana selama dua hari, rabu-kamis, tanggal 6-7 November 2013 di Ruang Aula Fakultas MIPA Universitas Negeri Gorontalo.
Hari pertama
Rangkaian acara dimulai pada pukul 09.00 wita dengan acara ramah tamah antar peserta kuliah dan perkenalan secara informal dengan pemateri. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh hadirin. Dilanjutkan dengan sambutan dari Pembantu Dekan I F.MIPA UNG Bapak Drs, Asri Arbie, M.Si sekaligus membuka acara ini.
Masuk pada acara inti, Bapak Bhaskara Aji (SKKMigas) membahas tentang morfologi delta dan karakteristik sandstone sebagai batuan reservoir. Pemateri menjelaskan secara rinci tentang lingkungan geologi batupasir mulai dari braided stream sampai pada basin floor, dan kemudian dilanjatkan dengan mambahas morfologi delta secara spesifik. Sesi pertama ini berlangsung sampai pukul 12.30 wita.
Sesi kedua dimulai puku 13.00 wita. Bapak Bhaskara Aji menjelaskan tentang jenis-jenis dan fungsi masing-masing log kepada peserta. Pemateri membagi perserta dalam 5 kelompok untuk latihan interpretasi data well log.
Hari kedua
Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 wita. Bapak Avicenia Darwis (SKKMigas) memberikan materi tentang Eksplorasi, Produksi Oil & Gas. Pemateri menjelaskan bagaimana proses tahapan mulai dari kegiatan eksplorasi sampai pada produksi oil & gas. Suasana berlangsung dengan hangat dan akrab. Pemberian materi diselingi dengan quis dan meteri softskill dari Bapak Avicenia Darwis dan Bhaskara Aji.
Kegiatan berikutnya dilanjutkan pada pukul 14.00 wita. Bapak Bhaskara Aji menugaskan setiap kelompok untuk mempresentasikan hasil pengamatan data well log, dan diselingi dengan tanya jawab antara peserta dan pemateri. Bapak Bhaskara Aji mengatakan bahwa sukses tidaknya kegiatan eksplorasi dan produksi oil & gas itu salah satunya bergantung pada hasil interpretasi data well log ini.
Pukul 17.00 wita, seluruh rangkaian acara ditutup oleh Pembantu Dekan 1 F.MIPA UNG dan dilanjutkan dengan penyerahan plakat oleh Bapak Avicenia Darwis selaku pemateri dari SKKMigas kepada Ketua Prodi Teknik Geologi UNG, dan penyerahan souvenir oleh Ketua Prodi Teknik Geologi UNG kepada kedua pemateri. Diakhiri dengan foto bersama.
7. Penutup
Demikian laporan kegiatan ini disusun. Panitia penyelenggara SM-IAGI UNG mengucapakan terimakasih sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang mendukung terlaksananya kegiatan ini. Maaf atas hal-hal yang kurang berkenan. Semoga di hari depan kami akan semakin baik dalam mengadakan kegiatan-kegiatan yang sama.
Bapak Bhaskara Aji (SKKMigas) sedang menjelaskan morfologi delta |
Sesi tanya jawab |
Post a Comment